Pentas “Nice to Meet You” (2009)

by - September 17, 2018





Pentas “Nice to Meet You”, 15 Agustus 2009

Pentas dengan format mini drama ini mengadaptasi dua film pendek berjudul “Strange to Meet You” dan “No Problem” karya Jim Jarmusch, yang bersama sejumlah film pendek serupa ditaruh dalam kompilasi berjudul “Coffe and Cigarettes” (2003). Pentas ini mengisahkan pertemuan dua sobat lama, Ali dan Iskak, yang sudah bertahun-tahun terpisah dan tak saling berkabar, hingga Iskak mengajak bertemu secara mendadak. Pertemuan keduanya berlangsung kikuk, nyaris tak ada obrolan selain ucapan “Saya senang ketemu kamu” yang sesekali muncul. Ali, sebagai pihak yang diundang, merasa tidak nyaman. Ia bertanya pada Iskak kalau-kalau Iskak mengajak bertemu karena ia punya masalah dan butuh teman bicara, yang dengan dingin dijawab oleh Iskak “Saya tidak punya masalah. Atau mungkin kamu yang mau cari masalah sama saya?” 



Kisah ini menyoroti gaya komunikasi masyarakat modern yang semakin berjarak satu sama lain. Saat ini, keberadaan perangkat komunikasi elektronik semakin menguasai medan komunikasi dan, jika tidak diimbangi oleh komunikasi tatap muka yang sama-sama intens, akan membuat komunikasi antarmanusia menjadi tergantung pada sinyal dan data.

Naskah ditulis oleh Agathon Hutama, dengan aktor Doni Agung Setiawan dan Agathon Hutama yang saling menyutradarai satu sama lain. Dipentaskan di helatan Expo Insadha 2009. 



You May Also Like

0 komentar